Top Choice for Your Business

Klik untuk hubungi kami >> Contact Us

Benda-benda yang Bisa Dibersihkan dengan Ampas Kopi

Ampas kopi memiliki sifat abrasif ringan yang dapat digunakan untuk menggosok dan mengangkat kotoran. Ampas kopi juga memiliki sifat antibakteri yang membantu mencegah pertumbuhan bakteri dan jamur.

Berikut benda-benda yang bisa dibersihkan dengan ampas kopi.

Panci atau wajan

Tekstur ampas kopi yang sedikit kasar dapat membantu mengikis sisa makanan yang menempel pada permukaan peralatan masak. Di samping itu ampas kopi juga memiliki sifat penghilang lemak alami sehingga dapat membantu mengurangi penumpukkan minyak pada panci dan wajan.

Oven atau panggangan

Ampas kopi dapat membersihkan penumpukkan lemak dan makanan yang menempel pada oven dan panggangan karena memiliki sifat penghilang lemak serta abrasif ringan.

Selain itu ampas kopi dapat membantu menghilangkan bau tidak sedap dari oven atau panggangan.

Kulkas

Ampas kopi dapat menyerap bau busuk kulkas karena mengandung nitrogen, yang dapat bereaksi dengan karbon untuk membentuk senyawa tidak berbau. Selain nitrogen, ampas kopi bisa mengandung karbon yang membantu menyerap bau busuk.

WhatsApp chat